Bingung memilih tempat wisata keluarga dan edukasi? Di Bogor banyak pilihan loh. Yuk dicek tempat-tempat wisata di bawah ini.

Tempat Wisata Keluarga Di Bogor

Setiap orang memiliki rutinitas masing-masing. Dalam satu keluarga pun memiliki peran dan kegiatan yg berbeda. Di hari normal, anggota keluarga disibukkan dengan rutinitas masing-masing. Untuk menghabiskan waktu bersama, wisata keluarga bisa menjadi pilihan. Banyak tempat yang cocok untuk wisata keluarga, salah satunya adalah Bogor.

Quality time bersama keluarga akan memperkuat ikatan dan komunikasi yang baik. Terlebih jika memiliki anak-anak dalam anggota keluarga. Akan lebih menarik bisa bereksplorasi bersama. Bagi kamu yg ingin berwisata keluarga dengan nilai edukasi, berikut  rekomendasi tempat wisata keluarga di Bogor:



 

1. Garuda Farm Sentul

Tempat wisata keluarga di Bogor yang pertama adalah Garuda Farm Sentul. Merupakan sebuah agrobisnis, tempat ini memadukan wisata edukasi, wahana bermain, wisata alam dan camping. Garuda Farm Sentul cocok untuk pelajar. Mulai dari tingkat TK, PAUD, SD, SMP, SMA, bahkan Mahasiswa.

Bukan hanya dikhususkan untuk pelajar, tempat ini juga menyediakan paket wisata edukasi untuk keluarga. Bagi kamu yang ingin merayakan ulang tahun bernuasa kebun, bisa juga loh di Garuda Farm Sentul. Adapun lokasinya di Jl. Raya Tajur Lewibilik- Tajur Citeureup- Bogor- Jawa Barat 16810.

Liburan Keluarga? Jangan lupa persiapkan 6 hal ini!

 

2. Museum Zoologi

Jika kamu tertarik dengan dunia flora dan fauna, museum zoologi  yang berlokasi di derah Bogor ini cocok untuk wisata keluarga. Banyak ilmu pengetahuan dan sejarah yang bisa didapat di sana. Museum yang sudah berdiri dari 1894 ini memiliki banyak jenis fauna yang diawetkan maupun fosil hewan. Mulai dari reftil, ampibi, burung, mamalia, ikan dan maasih banyak lagi.

Museum zoologi terbagi dua. Satu museum berfungsi sebagai tempat koleksi dan terletak di Pusat Ilmu Pengetahuan Cibinong. Tepatnya di Jalan Raya  Jakarta – Bogor Km 46, Cibinong. Museum Zoologi yang terletak di Cibinong hanya dibuka satu tahun sekali pada bulan Oktober

Museum Zoologi yang lainnya berfungsi untuk pameran dan dibuka untuk umum setiap hari. Museum ini terletak di  Jalan Ir. H. Juanda No. 9, Bogor. Sebelum datang, pastikan kamu memilih museum yang memang berfungsi untuk pameran ya. Agar kedatanganmu tidak sia-sia.

3. Taman Budaya Sentul

Bagi kamu yang suka dengan pemandangan hijau nan asri, cocok banget nih. Di tempat seluas 6 hektar, kamu bisa bersantai dengan pemandangan empat gunung. Ada Gunung Pancar, Gunung Salak, Gunung Gede, dan Gunung Geulis. Selain itu, kamu dan keluarga bisa menikmati 4 kategori permainan. Ada Facilities Center, Grand Center, Culture Centre dan Adventure Center.

Dilansir dari nativeindonesia.com, fasilitas outbound di Taman Budaya adalah fasilitas outbound terlengkap dan terbesar di Indonesia, loh. Ada juga 10 wahana menarik lainnya. High ropes adult, flying fox, trampoline, paint ball, trekking, cook and serve, kids army, panahan, kegiatan seni anak, dan menunggang kuda poni. Yakin nggak mau coba? Silakan datang ke kawasan Sentul City, Jalan Siliwangi No. 1, babakan Madang, Bogor.




 

4. Jungle Land

Jalan-jalan itu enaknya sekalian. Kalau ada tempat wisata yang dekat dari yang kita kunjungi, kenapa tidak? Ada Jungle land yang lokasinya hanya 1.6 kilometer dari Taman Budaya Sentul. Jungle Land Adventure Theme Park berada di kawasan Sentul Nirwana.

Ada 4 zona wahana utama, yaitu zona carnivalia, zona mysteria, zona explora dan zona tropicalia. Dari masing-masing wahana utama tersebut masih banyak lagi wahana lainnya. Ada Kiddy Land, Haunted House, Snake Coaster, Magic Bike, Happy Train, Ship Adventure dan maaasih banyak lagi. Kebayang kan, serunya bisa cobain tiap wahana.

5. Taman Buah Mekarsari

Bukan hanya melihat-lihat aneka buah dan tanaman, tempat ini juga memiliki atraksi dan wahana. Di taman bertemakan buah, kamu bisa melihat atraksi air, atraksi kebun dan budidaya, atraksi sepeda outbond, dan masih baaanyak lagi.

Jika ingin berkeliling mengunakan kereta wisata, kamu bisa mengambil paket Fruity World Tour Fruity. Berjalan-jalan dengan naik kereta mengunjungi kebun yang memasuki jadwal panen, menikmati pemandangan panen buah serta mencicipinya. Lokasi Taman Buah Mekarsari berada di Jalan Raya Cileungsi, Jonggol Km.3 Mekarsari, Kec. Cileungsi, Bogor, Jawa Barat.

Bogor memang terkenal dengan berbagai wisata. Tentu saja kelima tempat yang disebutkan hanya sebagian kecil saja. Tak hanya bersenang-senang, tetapi ada pula nilai edukasi yang didapat. Kemanapun dan apapun aktivitasnya pasti akan seru jika dinikmati bersama-sama. Happy Kids, happy family!